Rekomendasi Kura-kura Peliharaan di Rumah
Bagi Anda yang suka dengan hewan, saya merekomendasikan untuk memelihara kura-kura di rumah. Hal ini karena kura-kura tergolong mudah untuk dipelihara di rumah. Namun sebelum itu, Anda harus mengetahui jenis kura-kura peliharaan terlebih dahulu. Pastinya ada banyak jenis kura-kura yang tergolong unik dan cantik untuk dipelihara di rumah tinggal disesuaikan dengan kesukaan dan dana yang anda miliki.
Kura-Kura Peliharaan di Rumah
Ada berbagai macam spesies kura-kura yang hidup di dunia. Mulai dari spesies yang berukuran raksasa, besar, sedang, hingga kecil. Setiap spesies kura-kura memiliki karakteristik masing-masing. Dengan begitu sebelum anda mulai memeliharanya, ada baiknya anda mengetahui karakteristiknya terlebih dahulu.
1. Kura-Kura Brazil
Jenis kura-kura pertama yang dapat dipelihara adalah Brazil. Kura-kura ini sangatlah populer untuk dipelihara. Hal ini karena kura-kura Brazil memiliki warna hijau di seluruh badannya. Warna ini sangatlah jarang dimiliki oleh kura-kura lainnya. Tidak hanya itu di bagian telinga kura-kura Brazil, ada corak berbentuk bulat yang berwarna merah.
Spesies kura-kura Brazil sangat populer di masyarakat Indonesia. Bahkan banyak dari mereka yang memilih untuk memelihara kura-kura Brazil di rumah. Salah satu alasan adalah karena cara merawat kura-kura brazil ini tergolong mudah untuk dilakukan. Bahkan makanan kura-kura Brazil juga sangatlah gampang yaitu berupa buah, pelet, daging, ikan, cacing, hingga tulang sotong.
2. Kura-Kura Aldabra
Jenis kura-kura kedua yang dapat dipelihara adalah Aldabra. Bila Anda suka dengan hewan berukuran besar, kura-kura Aldabra sangat cocok menjadi hewan peliharaan Anda. Kura-kura Aldabra banyak dijual dengan harga sangatlah mahal. Hal ini karena kura-kura Aldabra tergolong dalam hewan yang hampir punah. Sehingga populasi kura-kura Aldabra menipis.
Spesies Aldabra tergolong dalam kura-kura terbesar di dunia. Kura-kura Aldabra memiliki panjang tubuh hingga 1,1 meter. Kemudian berat badan kura-kura Aldabra bisa mencapai 100 kg. Berat tersebut sudah termasuk dalam tempurung kura-kura Aldabra. Lalu makanan yang sering dikonsumsi oleh kura-kura Aldabra adalah berupa buah-buahan dan daun.
3. Kura-Kura Sulcata
Jenis kura-kura ketiga yang dapat dipelihara adalah Sulcata. Spesies kura-kura ini, sangat banyak dipelihara oleh masyarakat luas. Hal ini karena kura-kura Sulcata memiliki bentuk dan warna yang sangat menarik untuk dipandang. Selain itu, Sulcata juga termasuk dalam kura-kura terbesar yang ada di dunia. Itulah yang membuat masyarakat tertarik untuk memeliharanya.
Karakteristik yang dimiliki kura-kura Sulcata adalah warna tempurungnya kuning. Kemudian di dalam tempurung kura-kura Sulcata tersebut, ada 13 scute yang berwarna hitam. Lalu kura-kura Sulcata memiliki panjang hingga mencapai 80 cm. Habitat asli kura-kura Sulcata adalah di Gurun Pasir Afrika. Sehingga kura-kura ini sudah terbiasa dengan udara panas di Indonesia.
4. Kura-Kura Radiata
Jenis kura-kura keempat yang dapat dipelihara adalah Radiata. Jenis kura-kura Radiata ini, wajib Anda jadikan sebagai peliharaan. Hal ini karena kura-kura Radiata memiliki corak tempurung yang sangat cantik, berupa perpaduan warna hitam dan coklat. Namun sayangnya, banyak orang yang memburu kura-kura Radiata ini secara ilegal. Alhasil populasinya menipis.
Kura-kura Radiata seringkali mengkonsumsi rumput, buah-buahan, daun, dan sayuran. Spesies kura-kura Radiata memiliki berat tubuh mencapai 16 kg. Kemudian panjang tempurung mencapai 41 cm. Kura-kura Radiata jantan dan betina, akan terlihat perbedaannya. Bila jantan, memiliki ekor yang cukup panjang. Namun bila betina, ekor kura-kura Radiata sangat pendek.
5. Kura-Kura Indian Star
Jenis kura-kura kelima yang dapat dipelihara adalah Indian Star. Kura-kura Indian Star juga tidak kalah unik dibanding spesies lainnya. Spesies kura-kura Indian Star, sangatlah mudah untuk dirawat. Sehingga kura-kura Indian Star ini, sangat cocok bagi Anda yang masih pemula dalam memelihara hewan. Bahkan ukuran kura-kura Indian Star tidak terlalu besar.
Kura-kura Indian Star seringkali mengkonsumsi sayur dan buah-buahan. Namun bila Anda memelihara kura-kura Indian Star ini, jangan sekali-kali beri makan kacang-kacangan. Hal ini karena kacang mengandung banyak protein. Sehingga akan membahayakan bagi kesehatan kura-kura Indian Star ini. Anda hanya perlu memberikan kura-kura ini makan sayuran saja.
6. Kura-Kura Cherry Head
Jenis kura-kura keenam yang dapat dipelihara adalah Cherry Head. Kura-kura Cherry Head sangat cocok untuk Anda pelihara di rumah. Hal ini karena spesies kura-kura Cherry Head, sangat cocok dengan suhu yang ada di Indonesia. Sehingga peliharaan kura-kura Cherry Head Anda dapat beradaptasi dengan cepat serta bisa bertahan hidup lebih lama di iklim Indonesia.
Kura-kura Cherry Head habitat aslinya ada di Brazil dan Paraguay yang memiliki padang rumput sangat luas. Spesies Cherry Head hampir sama dengan kura-kura Red Footed Tortoise. Akan tetapi ada perbedaan yang mencolok di antara keduanya. Mulai dari corak yang dimiliki Cherry Head berwarna merah dengan campuran jingga, serta ukurannya hanya mencapai 30 cm saja.
7. Kura-Kura Leopard Tortoise
Jenis kura-kura ketujuh yang dapat dipelihara adalah Leopard Tortoise. Spesies kura-kura ini asalnya dari Negara Afrika. Kura-kura Leopard Tortoise ini sangatlah menarik untuk dipelihara. Hal ini karena kura-kura Leopard Tortoise tersebut, memiliki corak tempurung layaknya macan tutul. Adanya motif macan tersebut, membuat banyak orang berminat untuk memeliharanya.
Sayangnya kura-kura Leopard Tortoise ini sangat sensitif pada perubahan iklim dan cuaca. Sehingga kura-kura ini hanya bisa hidup di lingkungan yang memiliki iklim hangat, layaknya Afrika sebagai habitat aslinya. Oleh sebab itu bila Anda berniat memelihara kura-kura Leopard Tortoise ini, maka Anda harus lebih ekstra dalam merawatnya agar bisa hidup di Indonesia.
8. Kura-Kura Asian Forest Tortoise
Jenis kura-kura kedelapan yang dapat dipelihara adalah Asian Forest Tortoise. Spesies kura-kura Asian Forest Tortoise ini, sangat mudah untuk dipelihara di rumah. Kura-kura Asian Forest Tortoise sangat cocok dengan cuaca dan iklim yang ada di Indonesia. Sehingga Anda bisa dengan mudah membuat Asian Forest Tortoise untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya.
Bila Anda belum mengetahui karakteristik dari kura-kura Asian Forest Tortoise, maka Anda wajib mengetahui secara detail sebelum mulai memeliharanya. Salah satu ciri fisik yang dimilikinya adalah kura-kura Asian Forest Tortoise memiliki cangkang dengan permukaan licin. Kemudian warna cangkangnya adalah hitam.
9. Kura-Kura Sokake
Jenis kura-kura kesembilan yang dapat dipelihara adalah Sokake. Banyak yang menganggap bahwa kura-kura Sokake memiliki wujud yang sangat indah. Kura-kura ini memiliki panjang badan mencapai 41 cm. Kemudian berat badannya adalah 16 kg. Namun sayangnya, populasi kura-kura Sokake semakin sedikit yaitu 45.000.
Ada banyak jenis kura-kura peliharaan yang perlu Anda ketahui, sebelum mulai mengadopsinya. Namun Anda wajib mengetahui cara perawatannya terlebih dahulu, agar kura-kura yang Anda pelihara dapat hidup dengan baik di rumah Anda. Pastikan kura-kura yang Anda pelihara, memiliki kecocokan dengan cuaca dan iklim yang ada di Indonesia sehingga bisa tumbuh dan berkembang dengan baik.
No comments for "Rekomendasi Kura-kura Peliharaan di Rumah"
Post a Comment