5 Aplikasi Membuat Video Teks untuk Android Terbaik
Untuk urusan mengedit video di HP android, Anda bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga. Ada banyak pilihan aplikasi edit video yang bisa Anda install dan gunakan secara gratis. Beberapa aplikasi ini punya fitur dan kemampuan masing-masing, misalnya saja fitur untuk membuat video teks. Video teks memang mulai tren sekarang ini dan banyak pengguna yang belum tahu aplikasi apa saja yang menyediakan fitur tersebut. Adapun aplikasi membuat video teks di android selengkapnya bisa Anda simak di bawah ini.
Daftar Aplikasi Membuat Video Teks untuk Android Terbaik
Membuat video teks bisa dibilang lebih mudah dilakukan melalui perangkat HP android. Khususnya bagi Anda yang terkendala PC atau laptop, cara ini tentunya bisa dijadikan alternatif untuk urusan bikin video teks. Mengenai daftar aplikasi untuk membuat video teks selengkapnya, sebagai berikut:1. Intro Maker
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.ryzenrise.intromakerAplikasi untuk bikin video teks terbaik di android yang pertama yakni bernama Intro Maker. Aplikasi satu ini dikembangkan oleh Ryzenrise dan sudah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google Play Store. Aplikasi Intro Maker ini juga terbilang ringan, yakni hanya berukuran sekitar 37MB saja. Tentunya aplikasi ini akan tetap lancar meskipun dijalankan di smartphone berspesifikasi standar.
Dengan aplikasi Intro Maker ini Anda memungkinkan untuk membuat video teks dengan mudah dan praktis. Di dalamnya disediakan sekitar 4000 template yang siap untuk Anda gunakan. Tidak hanya teks saja, Anda juga bisa menambahkan stiker dan musik atau audio agar semakin menarik.
2. VideoShow
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.xvideostudio.videoeditor&hl=in&gl=USBerikutnya ada aplikasi bernama VideoShow yang juga menyediakan fitur untuk membuat video teks. Yang menarik di sini adalah Anda bisa membuat video teks dengan kualitas HD yang sempurna. Bahkan dengan aplikasi VideoShow Anda juga memungkinkan untuk mengedit video kualitas HD tanpa mengurangi kualitasnya sama sekali.
Di dalam aplikasi VideoShow ini juga disediakan ratusan tema musik yang bisa Anda gunakan untuk melengkapi video teks. Sayangnya, Anda perlu berlangganan agar hasil video teksnya tidak disertai watermark. Aplikasi ini sendiri dikembangkan oleh VideoShow EnjoyMobi, Video Editor & Video Maker Inc. dan sudah diunduh lebih dari 100 juta kali di Google Play Store.
3. Inshot
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.camerasideas.instashotInshot merupakan salah satu aplikasi edit video terbaik di android yang cukup populer digunakan. Hingga sekarang ini terhitung sudah ada lebih dari 100 juta pengguna yang menginstall aplikasi tersebut di HP androidnya. Tidak heran, karena memang aplikasi besutan Inshot Video Editor ini dibekali dengan fitur sangat lengkap. Salah satunya yakni bisa digunakan untuk membuat video teks yang menarik.
Berbagai fitur menarik yang disediakan di dalam aplikasi Inshot ini semuanya bersifat gratis dan bebas digunakan. Agar semakin menarik, Anda juga bisa mengatur background video teks menjadi tampak blur alias buram. Tambahkan pula musik latar agar semakin menyempurnakan viedo teks tersebut.
4. FilmoraGo
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wondershare.filmoragoKali ini ada aplikasi bernama FilmoraGo yang dikembangkan oleh developer bernama WONDERSHARE TECHNOLOGY CO., LIMITEDPemutar & Editor Video. FilmoraGo sejatinya merupakan aplikasi video editor dan video maker untuk Youtuber. Di dalamnya sudah disediakan beragam fitur menarik untuk mengedit dan membuat video. Untuk hasil video editingnya tidak pernah mengecewakan, memiliki kualitas HD yang sangat sempurna.
Melalui aplikasi FilmoraGo ini Anda juga memungkinkan untuk membuat video teks yang unik. Anda bisa menambahkan berbagai efek atraktif ke dalam video teks agar tampilannya semakin menarik. Sama seperti aplikasi sebelumnya, Anda juga bisa memberikan efek blur pada background video dan menambahkan musik ke dalamnya.
5. Quik-Editor Video
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.stupeflix.replay&hl=in&gl=USDan aplikasi membuat video teks terbaik di HP android yang terakhir yakni Quik-Editor Video. Aplikasi satu ini dibesut oleh developer ternama yakni GoPro dan sudah diunduh lebih dari 100 juta kali di Google Play Store. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini menyediakan fitur edit video yang super simpel dan cepat. Anda juga memungkinkan untuk membuat video teks dengan mudah melalui aplikasi ini.
Itulah tadi beberapa rekomendasi aplikasi membuat video teks untuk android yang paling populer digunakan. Semoga informasi di atas bermanfaat.
No comments for "5 Aplikasi Membuat Video Teks untuk Android Terbaik"
Post a Comment